Daftar Menu Sarapan Pagi Hotel 95 Pontianak, Enak dan Murah Meriah

- 26 April 2024, 13:20 WIB
Sarapan pagi di Hotel 95 Pontianak di Jalan Imam Bonjol, Pontianak Tenggara, Kalimantan Barat, Jumat 26 April 2024
Sarapan pagi di Hotel 95 Pontianak di Jalan Imam Bonjol, Pontianak Tenggara, Kalimantan Barat, Jumat 26 April 2024 /Foto: Ngadri/Kalbartime.com/

KALBARTIME.COM– Hotel 95 Pontianak merupakan hotel bintang 3 yang memiliki 9 lantai dan 110 kamar yang menyuguhkan panorama view Sungai Kapuas. Hotel 95 berada di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Pontianak Tenggara, Kalimantan Barat.

Hotel 95 memiliki 33 menu sarapan pagi yang nikmat dan lezat. Menu sarapan pagi tersebut ada nasi goreng, ayam opor, Tumis pare, Sambal Kacang dan menu lainya. Selanjutnya tersedia juga minuman segar seperti es jeruk besar, es teh tawar dan buah segar sebagai penutup sarapan pagi.

Sarapan pagi di Hotel 95 yang berada di lantai 8 anda dan keluarga akan disuguhkan suasana view pemandangan Kota Pontianak dan View Sungai Kapuas terpanjang di Indonesia.

Baca Juga: KMP Bukit Raya Rute Surabaya menuju Pontianak Kebakaran, Satu Awak Kapal Sesak Napas

Jika anda ingin sarapan pagi di Hotel 95 cara mengunjunginya dari lantai 1 bisa naik menggunakan lif ke lantai 8 bisa bantuan petugas untuk memandu anda kesana.

Setelah tiba di lantai 8 anda akan melihat deretan menu yang enak dan lezat yang bisa disantap untuk sarapan pagi. Selanjutnya diruangan tersebut tersedia sejumlah kursi dan meja untuk menikmati sarapan pagi.

Nasi goreng Hotel 95 Pontianak
Nasi goreng Hotel 95 Pontianak

Ganeral Manager Operational Hotel 95, Suhandika menyampaikan, Hotel 95 memiliki 33 menu sarapan pagi yang bisa dikmati tamu hotel secara gratis dan makan sepuasnya. Selanjutnya selain tamu hotel, warga umum juga bisa sarapan pagi di hotel dengan harga cukup murah.

‘’Menu sarapan pagi di Hotel 95 jumlahnya ada 33. Menu ini bisa dinikmati oleh para tamu hotel secara gratis dan untuk warga umum cukup membayar Rp30 ribu per orang sudah bisa menikmati makanan sepuasnya,’’kata Suhandika dikutip Jumat 26 April 2024.

Baca Juga: Tumbangkan Korsel Lewat Drama Adu Penalti, Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala Asia U-23!

Suhandika menambahkan, dari 33 daftar menu yang tersedia, diantaranya ada nasi goreng, ayam opor, udang goreng tepung, sambal kacang, tumis pare dan masih banyak lagi yang lainya yang nikmat.

‘’Menu sarapan pagi yang disajikan oleh Hotel 95 dijamin enak dan lezat. Harganya juga cukup murah dan terjangkau,’’tambahnya.

Lebih lanjut, Suhandika mengatakan, ruangan untuk sarapan pagi juga disewakan untuk acara ulang tahun, acara pernikahan dengan nilai sewa sangat murah hanya Rp80 ribu per orang dengan estimasi sewa 100 orang.

‘’Rungan ini juga kami sewakan untuk acara lainya selain untuk ruangan sarapan pagi. Silahkan hubungi nomor contact:0896-6633-2289,’’tutupnya.

Editor: Ngadri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah