Fisik Tim U-17 Indonesia Terus di Gembleng dengan Latihan Upper Body

- 5 Oktober 2023, 09:14 WIB
Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan
Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan /Foto: pssi.org/Beny Kawistoro/Kalbartime.com/

KALBARTIME.COM – Tim U-17 Indonesia terus diasah dengan menjalani latihan fisik di Sprtwerk, Ochtrup pada Selasa, 3 Oktober 2023. Latihan tersebut bertujuan agar fisik para punggawa U-17 tetap selalu prima dan kuat.

Pelatih fisik tim U-17 Gilang Ramadhan mengatakan, latihan fisik yang dijalani oleh para pemain meliputi, latihan upper body dan diimbangi dengan latihan cardio.

“Hari ini tim latihan test fisik, mereka juga belajar untuk melakukan lari secara benar, lalu latihan upper body agar strength-nya lebih kuat serta meningkatkan massa otot para pemain,”ujar Ramadhan dilansir dari laman pssi.org Jumat, 5 Oktober 2023.

Baca Juga: Pesawat Carter Rute Pontianak Kuching Mengalami Lost Contact, 9 Penumpang Selamat dan 1 Penumpang Meninggal

Garuda Asia sudah berada di Jerman selama kurang lebih 17 hari, pemusatan latihan mereka akan berakhir tanggal 23 Oktober 2023. Dua laga uji coba melawan klub lokal Jerman juga telah dilakoni.

Satu kekalahan 0-1 melawan TSV Meerbusch U-17 dan satu kemenangan 1-0 saat jumpa SC Paderborn Youth mereka raih, satu gol kemenangan itu dicetak oleh Nabil Asyura.

“Usai dua laga, fisik dan daya tahan tubuh mereka membaik, namun masih dan harus bisa lebih ditingkatkan lagi,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu pemain tim U-17 Maori Ananda Yves menyebut fasilitas tempat latihannya lengkap, bagus, instrukturnya pun bersahabat.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Restoran Menyuguhkan Menu Paling Enak dan Lezat di Pontianak

Halaman:

Editor: Ngadri

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah