Calon Presiden Anies Baswedan Desak DPR Segera Sahkan RUU Perampasan Aset Untuk Miskinkan Koruptor

- 10 Desember 2023, 09:45 WIB
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan/

PR KALBAR – Calon Presiden Anies Baswedan mendesak DPR segera mengesahkan Rencangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset. Hal tersebut disampaikan Anies saat berkampanye di hadapan ribuan relawan di Cirebon.

Anies Baswedan kembali mengungkap gagasannya terkait upaya pemberantasan korupsi jika terpilih menjadi Presiden RI ke-8 lewat Pemilu 2024. Anies ingin Rancangan Undang-Undang (RUU) Perampasan Aset segera disahkan oleh DPR sebagai upaya menekan angka korupsi di tanah air.

 "Rampas seluruh asetnya. Yang diinginkan koruptor itu apa? Hedonis, itu yang diinginkan. Hidup berlebih, konsumtif, begitu dimiskinkan hilang semua," kata Anies saat berkampanye di hadapan ribuan relawan di Cirebon dikutip Kalbartime.com dari Pikiran-Rakyat.com Minggu, 10 Desember 2023.

Baca Juga: Lupis Ketan Hitam Rasanya Kenyal Manis Legit Enaknya Pol, Kue Tradisional Tak Lekang Oleh Waktu

Menurut Anies, jika koruptor hanya diberi hukuman dengan masa tahanan yang panjang, tetapi uangnya tetap menjadi miliknya, maka tidak akan menimbulkan efek jera. Bibit-bibit koruptor lain pun tak akan takut untuk melancarkan aksinya di masa mendatang. Kata Anies, akan berbeda ceritanya jika koruptor dimiskinkan, maka konsekuensinya akan sangat berat.

"Karena itulah kami yakin dengan dituntaskannya Undang-Undang Perampasan Aset, itu akan bisa menjadi salah satu obat ampuh dalam menghadapi korupsi karena keserakahan pelakunya," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Sementara itu, RUU Perampasan Aset memungkinkan perampasan aset tanpa berdasarkan pada putusan pidana pelaku tindak pidana. Dalam pasal 2 RUU tersebut dijelaskan bahwa perampasan aset berdasarkan UU itu tidak didasarkan pada penjatuhan pidana terhadap pelaku tindak pidana.

Baca Juga: 474 Rumah Warga Kelompok Rentan di 10 Kota Indonesia Dapat Bantuan Penyambungan Listrik PLN Gratis

 Anies Janji Kuatkan KPK

Halaman:

Editor: Ngadri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah