Gempa Bumi Tektonik 3.2 Mengguncang Sanggau Kalimantan Barat, Benda Ringan Bergoyang

- 8 Mei 2024, 09:46 WIB
Ilustrasi gempa bumi Sanggau Kalimantan Barat
Ilustrasi gempa bumi Sanggau Kalimantan Barat /Dok. BMKG

KALBAR.PIKIRAN-RAKYAT.COM - Gempa Bumi Tektonik M3.2 mengguncang Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, pada Selasa 7 Mei 2024 sekira pukul 16.50 WIB

Kepala Stasiun Geofisika Balikpapan Rasmid  mengungkapkan, berdasarkan analisis BMKG, bahwa gempa bumi tersebut memiliki parameter update dengan magnitudo M3.2 Episenter gempabumi terletak pada koordinat 0,60° LU; 110,43° BT.

"Gempa bumi tersebut tepatnya berlokasi di darat pada jarak 52 Km Barat Laut Sanggau Kalimantan Barat pada kedalaman 10 km,"jelas  Rasmid dalam keterangannya dikutip Rabu 8 Mei 2024.

Lebih lanjut ia menjelaskan, bahwa jenis dan mekanisme gempa bumi tersebut merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas patahan lokal.

Baca Juga: Menilik Kapal Wisata Susur Sungai Kapuas Pontianak Tepanjang di Indonesia

Hal tersebut, ia sampaikan berdasarkan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi.

Akibatnya, dampak dari getaran gempa bumi tersebut dirasakan oleh masyarakat.

"Berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi ini dirasakan di daerah Sanggau II - III MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang). Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut," ungkap Rasmid.

Atas kejadian ini, Rasmid mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Ia meminta agar masyarakat bisa update kondisi terkini melalui akun resmi media sosial BMKG.

Halaman:

Editor: Ngadri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah