Menjelang Hari Raya Idul Adha Harga Bahan Pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Normal, Telur Ayam Naik!

- 6 Juni 2024, 09:12 WIB
Menjelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin 17 Juni 2024 harga bahan pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Kalimantan Barat masih normal, pada Kamis 6 Juni 2024.
Menjelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin 17 Juni 2024 harga bahan pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Kalimantan Barat masih normal, pada Kamis 6 Juni 2024. /Foto: Ngadri/PRMN/

KALBAR.PIKIRAN-RAKYAT.COM – Menjelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin 17 Juni 2024 harga bahan pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Kalimantan Barat masih normal, pada Kamis 6 Juni 2024.

Pantauan dilapangan, harga bahan pokok seperti cabai rawit di banderol dengan harga dimulai dari Rp38 ribu, Rp50 ribu dan Rp54 ribu. Kemudian harga telur ayam ada sedikit kenaikan dari harga Rp26 ribu menjadi Rp27 ribu naik Rp1000 per kilogram.

Selanjutnya, daging sapi beku per kilogram Rp80 ribu hingga Rp100 ribu. Dan untuk daging sapi lokal di banderol dengan harga dimulai dari Rp150 ribu hingga Rp160 ribu.

Satu diantara pedagang telur ayam di Pasar Flamboyan yang namanya tidak bersedia dipublikasikan mengatakan, menjelang Hari Raya Idul Adha harga telur ada kenaikan per kilogramnya. Yang semula Rp26 ribu per kilogram naik menjadi Rp27 ribu per kilogram.

Baca Juga: Menelisik Daging Sapi Beku Mendominasi Pasar Flamboyan Pontianak Menjelang Hari Raya Idhul Adha

Menjelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin 17 Juni 2024 harga bahan pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Kalimantan Barat masih normal, pada Kamis 6 Juni 2024.
Menjelang Hari Raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin 17 Juni 2024 harga bahan pokok di Pasar Flamboyan Pontianak Kalimantan Barat masih normal, pada Kamis 6 Juni 2024.

‘’Harga telur ayam naik, tapi hanya Rp1000 per kilogram. Kalau eceran harga telur di banderol dengan harga Rp1600, Rp1700 dan Rp2000,’’ujarnya.

Sementara itu pedagang Ayam di Pasar Flamboyan Pontianak Ari mengatakan, harga daging ayam untuk saat ini belum ada kenaikan. Tapi menjelang Hari Raya Idul Adha menurut Ari biasanya ada kenaikan.

‘’Kalau sekarang harga daging ayam belum ada kenaikan. Tapi nanti pasa menjelang Hari Raya pasti naik,’’ujarnya.

Editor: Ngadri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah