Korlap Demo PN Pontianak Ungkap Detik-detik Mulyanto Ditangkap Tim Polda Kalbar di Jalan

- 25 Maret 2024, 11:03 WIB
Korlap aksi unjuk rasa buruh, Fariz
Korlap aksi unjuk rasa buruh, Fariz /Foto: Ngadri/PRMN/

PR KALBAR - Ratusan buruh menggelar aksi unjuk rasa damai di kantor Pengadilan Negeri Pontianak di Jalan Sultan Abdurrahman, Pontianak Kota, Kalimantan Barat Senin, 25 Maret 2024.

Aksi unjuk rasa ini bertepatan dengan sidang perdana Mulyanto yang telah tersandung pada kasus dugaan perusakan, penghasutan dan diduga kepemilikan senjata api.

Koordinator aksi unjuk rasa, Fariz mengatakan, aksi unjuk rasa masih sama dengan tuntutan yang semula, yaitu meminta agar Mulyanto bisa di bebaskan karena bertepatan dengan bulan suci Ramadhan.

Baca Juga: Ratusan Buruh Demo Kantor PN Pontianak, Ini Tuntutannya

"Tuntutan kami tetap sama meminta kepada majelis hakim Pengadilan Negeri Pontianak supaya bisa membebaskan Mulyanto biar bisa berkumpul bersama keluarga, " ujar Fariz.

Fariz menambahkan, dari informasi para buruh, Mulyanto ditangkap oleh Tim Intel dan petugas Polda Kalbar di jalan usai mengantarkan anak ke sekolah.

"Mulyanto ditangkap paksa oleh Tim Polda Kalbar. Setelah itu langsung di bawa ke Polda Kalbar sehingga istri Mulyanto tidak mengetahui penangkapan tersebut,"jelasnya.

Hingga berita ini di tulis, aksi unjuk rasa di Pengadilan Negeri Pontianak masih berlangsung dengan di kawal aparat Kepolisian.

Editor: Ngadri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah