Hasil BRI Liga 1: Persik Kediri Bungkam Barito Putera 3-1

- 1 Maret 2024, 06:10 WIB
Skuad Persik Kediri.
Skuad Persik Kediri. /Instagram/@persikfcofficial/

KALBARTIME.COM – Persik Kediri sukses menaklukan PS Barito Putera dengan skor 3-1 pada laga ke-26 BRI Liga 1 2023/24 yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Rabu 28 Februari 2024.

Tiga gol Persik Kediri dicetak oleh, Al Hamra Hehanussa menit ke-44 dan dua gol M Khanafi menit ke-69 dan menit ke-76. Sedangkan gol dari Barito dicetak pemain senior Bayu Pradana pada menit ke-80.

Kedua tim memulai laga dengan permainan lambat meski sama-sama kuat dan mencari celah mencuri poin. Namun berjalannya waktu tempo permainan berlangsung sengit.

Pelatih Persik Marcelo Rospide mengakui pada babak pertama pemain sempat mengalami nervous, karena beban harus memenangkan laga di kandang sendiri.

Baca Juga: Warga Kubu Raya Tewas Dalam Kecelakaan Tunggal di Jalan Raya Sungai Kakap

Dia mengingatkan pemain agar tampil lebih tenang, tidak buru-buru. Apalagi sejumlah pemain cedera yakni Irfan Bachdim dan Muhammad Supriadi. Kemudian dia memasukkan Faris Aditama dan M Khanafi. Duet yang mampu menorehkan gol untuk Kediri.

Prediksi skor Persikabo 1973 vs Barito Putera di BRI Liga 1.
Prediksi skor Persikabo 1973 vs Barito Putera di BRI Liga 1.

"Di babak kedua ini sangat mengingatkan pemain agar bermain tenang, tidak buru-buru. Saya menyayangkan karena Bachdim dan Supriadi cedera,"kata Marcelo Rospide dikutip Kalbartime.com dari Ligaindonesiabaru.com pada Jumat, 1 Maret 2024.

"Tapi saya mengapresiasi Faris Aditama dan M Khanafi sebagai pengganti bermain sangat luar biasa. Kemenangan ini kemenangan sebagai tim," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Wan Usman

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah